Pilih Laman

Review Scarlett Whitening kali ini tentang varian terbaru keluaran Scarlett Whitening. Kalau kamu pernah mencoba varian-varian sebelumnya, pasti penasaran dengan produk terbaru Scarlett. Masih mengunggulkan tiga macam bodycare, body scrub, shower scrub dan body lotion. Jadi gimana sih, kecenya pemutih kulit dengan aroma kopi, mari ikuti Review Scarlett Whitening varian Coffee ini.

Contents

Manfaat Scarlett Whitening

Sebagai produk yang fokus pada whitening atau mencerahkan kulit, Scarlett memiliki beberapa manfaat untuk kulit.

1. Kulit Lebih Cerah

Ini manfaat utama yang ditawarkan Scarlett. Membantu kulit tubuh kamu tampak lebih cerah. Ini tentu akan sangat menggembirakan, karena putih aja nggak cukup. Yang terlihat adalah pucat dan kurang bercahaya. Nah, kandungan Glutathione yang dimiliki Scarlett, dapat membantu mencerahkan kulit secara cepat. Dengan pemakaian yang rutin, maka hasilnya lebih maksimal dan lebih permanen.



 

2. Kulit Lebih Lembab

Pada saat menggunakan body scrub dari Scarlett sel-sel kulit mati pada kulit akan terangkat. Dari sinilah kulit tampak lebih cerah dan kelembaban kulit tubuh kembali bisa dirasakan.

 

3. Segar dan Harum Lebih Lama

Ini yanng kece dari Scarlett! Wanginya segrar dan awet (lope lope, deh). Aroma pilihan Scarlett  yang sesegar buah dan bunga, bisa awet seharian. Nggak masalah apakah kita beraktivitas di dalam ruangan atau luar ruangan, kesegaran dan aroma Scarlett nempel terus sampai tiba waktu mandi berikutnya.

 

4. Bikin Awet Muda

Pernah dengan anti aging, dong? Nah, formula itu juga dimiliki oleh semua produk Scarlett. Jadi ada kandungan Glutathione dalam tiap produk Scarlett, yang berfungsi menangkal radikal bebas dan mencegah penuaan dini. Itu artinya, kalau rajin memakai Scarlett kulit bisa membantu mengurangi risiko akan penuaan dini.

Sebagai catatan, manfaat ini baru bisa dirasakan dengan pemakaian rutin dan berkesinambungan. Ibaratnya kalau kadang pakai kadang tidak, susah lah dapat manfaat Scarlett Whitening Series secara maksimal.

Review Scarlett Whitening Coffee

All Varian Scarlett Whitening

Varian Scarlett Whitening Body Scrub

Scarlett menyediakan secara lengkap pilihan aroma sesuai kepribadian pemakainya. Scarlett whitening body scrub Romansa untuk yang suka wangi bunga, scarlett whitening body scrub Pomegrante untuk penggemar aroma buah segar. Kini ditambah lagi varian terbaru berupa aroma kopi yang makin melengkapi (pilihan wewangian).

Review Scarlett Whitening Body Scrub

Varian Scarlett Whitening Shower Scrub

Setelah menggunakan body scrub, kesempurnaan kecerahan dan kelembaban kulit tubuh akan terbantu dengan pemakaian Scarlett Shower Scrub. Setelah berhasil memukau jaka dan dara dengan varian Cucumber, Mango, dan Pomegrante, kini Kamu bakal makin jatuh cinta pada Scarlett dengan hadirnya varian terbarunya, yaitu Coffee.

Scarlett Whitening Body Lotion

Setiap orang memiliki kegemaran yang berbeda-beda tentang aroma dan formula sebuah produk. That’s why Scarlett memanjakan penggunanya dengan beberapa macam varian. Misalnya 4 varian scarlett whitening body lotion yaitu Freshy, Charming, Fantasia, dan Romansa mewakili wangi-wangi dinamis dan feminis. Kini hadir varian ke-5 yaitu Jolly dengan deskripsi wewangian Floriental  Gourmand.



 

Ingredients lengkap Scarlett Whitening

Apa saja kandungan utama yang terdapat dalam setiap produk body care Scarlett? Kandungan utama Glutathione dan Vitamin E menjadi andalan tiap produ. Lalu ada tambahan beads pada shower scrub. Sedangkan pada produk body lotion Glutathione dan Vitamin E dilengkapi dengan Kojic Acid dan Niacinamide. Oh, iya, satu lagi, ada beberapa aroma wangi pilihan yang membuat Kamu makin percaya diri.

review Scarlett whitening body lotion

Cara Pakai Rangkaian Scarlett Whitening Body Care

Berikut ini adalah cara terbaik menggunakan rangkaian produk body care by Felicya Angelista. Pertama adalah memakai body scrub, lalu dibilas dengan shower scrub dan terakhir sempurnakan dengan body lotion.

Frekuensi terbaik menggunakan body scrub 1-2 kali dalam seminggu. Jangan lupa untuk mendiamkan body scrub selama 3-5 menit, baru kemudian dibilas sambil digosok perlahan untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Supaya lebih maksimal lanjutkan dengan memakai shower scrub, dengan frekuensi yang lebih sering, yaitu setiap kali mandi.

Terakhir, menggunakan Scarlett body lotion setiap hari. Dengan ritual ini, kulit seperti mendapatkan asupan nutrisi yang dibutuhkan, dengan demikian kulit menjadi lebih sehat dan lebih terawat.

Review Scarlett Whitening Shower Scrub

Kemasan Tiap Produk Scarlett Whitening

Scarlett Whitening Body Scrub tampil elegan dengan kemasan pot berukuran sebesar telapak tangan berisi 250 ml. Sedangkan Scarlett shower scrub dan body lotion dikemas dalam botol plastik tebal dengani tulisan huruf timbul “scarlett”, berisi 300 ml.

Scarlett whitening body care series sudah lulus BPOM, mendapat sertifikat halal MUI dan label no animal tested. Ketiganya bisa dicek di setiap produknya (bagian belakang dari kemasan). Biar lebih mantap, Kamu juga bisa cek hologram yang berisi informasi tanggal produksi dan kadaluarsa.

Soal keamanan dari kemasan, juga tidak meragukan, kok. Tiap produknya dilengkapi dengan sistem safety lock-unlock untuk menjaga body care ini tidak tumpah atau tertuang karena tidak sengaja tertekan.

Harga Scarlett Whitening Body Care Series

Salah satu yang kece dari Scarlett adalah harga yang flat untuk tiap produknya. Dengan harga yang sama, akan memudahkan Kamu untuk menghitung ketersediaan lembaran di dompet dengan produk Scarlett yang kamu Incar. Harga tiap produk Scarlett whitening berkisar Rp75.000. Harga ini jatuhnya akan jauh lebih murah kalau Kamu membeli produk dengan promo bundle. Sebagai contoh, promo bundle 5 produk Scarlett dijual dengan harga Rp300.000 saja.

Kemudahan Mendapatkan Semua Produk Scarlett

Setelah mengetahui kemasan dan harga, kini Kamu bisa tahu di mana mendapatkan produk-produk skin care unggulan dari Scarlett. Yang pertama kamu bisa membeli di website resmi Scarlett, lalu bisa juga di berbagai marketplace langganan Kamu, seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, dan lain sebagainya.

Intellifluence Trusted Blogger